Thursday, January 14, 2010

menguasai lautan

lautan membentang luas diantara
seperti nelayan dengan sampannya di tengah lautan
menerjang gelombang
berjuang mencapai tepian

memang...

jarak memisahkan kita
gigih mengayuh untuk menguasai lautan jarak itu

dan
kayuhan dayung yang dibalut cinta
membuat jarak seolah memendek
untuk menyampaikan kebahagiaan
memanjatkan untaian doa
dan menunjukkan kasih

hari ini
'kan selalu terpatri dalam ingatan dan hati
karena hari ini adalah harimu

cinta, bahagialah

capailah semua impian dan harapanmu
untuk menjadi yang lebih baik

seperti seorang nelayan yang akhirnya
dapat menguasai kejamnya gelombang
berhasil ketepian
cinta dan kasih ku 'kan menyertaimu
sampai di akhir tujuan..


150110